Ekonomi bahan bakar tingkat pertama

Quester memiliki efisiensi bahan bakar built-in. Penawaran Driveline yang lebar memberikan kemampuan untuk mengoptimalkan powertrain dengan tetap memperhatikan pengeluaran tenaga, transmisi dan rasio gandar belakang. Powertrain yang ditentukan dengan baik memastikan bahwa mesin beroperasi pada level efisiensi maksimum setiap saat, sehingga memungkinkan konsumsi bahan bakar yang baik dan kecepatan rata-rata yang tinggi.

Mesin 8 Liter

Efisiensi yang seimbang dan dinamis

Mesin GH8E dibuat berdasarkan mesin GH7 milik UD Trucks, yang telah memiliki reputasi yang baik untuk kinerja dan konsumsi bahan bakar. Mesin GH8E menawarkan kinerja yang unggul dan ideal untuk pekerjaan distribusi dan konstruksi.

1. Mesin diesel 8 liter

2. Biaya operasi yang rendah melalui berkurangnya pemeliharaan dan interval masa kerja yang panjang

3. Turbocharging dengan intercooler udara-ke-udara

4. Tenaga/Torsi: 220 hp / 850 Nm, 250 hp / 950 Nm, 280 hp / 1 050 Nm, 330 hp / 1 200 Nm


 

quester-fuel-efficiency-thumbnail
quester-fuel-efficiency-thumbnai

Mesin 11 Liter

Nilai yang lebih baik setiap mil-nya

Mesin GH11E dikembangkan untuk menyediakan kinerja terbaik di operasi aktual. Mesin GH11E didasari dari gabungan teknologi terdepan dengan kualitas manufaktur UD Trucks. Konsumsi bahan bakar yang rendah disebabkan oleh rentang putaran yang lebar dengan efisiensi termal yang tinggi.

1. Efisien bahan bakar dengan kemampuan kemudi yang baik

2. Torsi yang baik pada hasil putaran rendah ketika bereaksi cepat terhadap akselerasi

3. Torsi maksimum di dalam jangka putaran lebar

4. Opsi UD Extra Engine Brake (UD EEB) untuk peningkatan pengereman

5. Kipas pendingin yang mengurangi kerugian karena dikendalikan secara elektronik

6. Turbocharging dengan intercooler udara-ke-udara

7. Energi lonjakan yang digerakkan mesin dengan pengeluaran torsi tinggi maksimum sebesar 1000 Nm

8. Suara dan getaran mesin yang rendah pada saat keadaan diam

9. Tenaga/torsi: 420 hp / 2 000 Nm, 390 hp / 1 800 Nm, 370 hp / 1 700 Nm


 

Pengurangan Hambatan Udara

Meminimalisasi tarikan aerodinamis merupakan hal yang penting karena dapat mengurangi hambatan angin, yang menyebabkan konsumsi bahan bakar menjadi lebih baik. Untuk mengurangi tarikan Quester memiliki pilihan untuk memasang deflektor angin di atap dan di samping. Sebagai tambahan kabin on-road didapatkan sebagai fasilitas standar dengan ventilasi udara samping yang juga berfungsi untuk menjaga agar sisi kabin terhindar dari kotoran.


 

quester-fuel-efficiency-thumbnail-3
quester-fuel-efficiency-thumbnail-4

Lebih sedikitnya bahan bakar yang dipakai per ton yang dibawa

Quester memiliki berbagai tipe produk yang berbeda seperti 6×2T dan 8×4R yang dikombinasikan dengan komponen dan gandar berdimensi baik, memberikan GCW dan GVW yang tinggi. Hal ini memaksimalkan muatan dan mengurangi konsumsi bahan bakar per ton yang dibawa.

quester-testimony-aidi-gunawan

UD dipakai di lebih dari sepertiga armada kami. Kebanyakan merupakan tipe Quester. Supir-supir kami menyukai UD karena sangat nyaman digunakan. Dan bagi saya, produk mereka efisien bahan bakar, yang juga merupakan faktor penting karena truk-truk kami berjalan hingga 110,000 km per tahun. 

Aidi Gunawan, Chief Operator, PT. Sinar Indahjaya Kencana, Indonesia

Sistem Pembinaan Bahan Bakar

Quester dilengkapi dengan Pembinaan Bahan Bakar real-time. Layar akan menunjukkan ke pengemudi saat kapan harus mengganti gigi, rem, atau akselerasi untuk waktu maksimum di dalam rentang putaran efisiensi bahan bakar optimal, yang disebut dengan sweet spot. Sistemnya sangat sederhana untuk dipelajari dan mudah untuk digunakan.


 

quester-fuel-efficiency-thumbnail
quester-fuel-efficiency-thumbnail-6

Analisis Mengemudi

Sistem pembinaan bahan bakar Quester dilengkapi dengan sistem telematika yang menyimpan data perjalanan seperti jarak yang sudah ditempuh, konsumsi bahan bakar, dan waktu kerja mesin di jangka putaran optimal. Data dapat diunduh dan catatan dapat ditinjau ulang untuk meningkatkan hasil efisiensi transportasi Anda agar menjadi lebih baik lagi.


 

Pembatas kecepatan

Batas kecepatan maksimum di jalan adalah salah satu faktor penting yang berhubungan dengan efisiensi bahan bakar. Quester dapat dipesan dengan pembatas kecepatan yang sudah ditetapkan yang dapat membantu Anda mengurangi konsumsi bahan bakar dengan pengaturan tambahan di layar.


quester-fuel-efficiency-thumbnail-7